Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2022

Hati-hati

Jika ada sesuatu yang bisa membunuh tanpa menyentuh, ialah kata-kata. Entah dimana saya baca. Konon katanya tanaman yang diberi pujian setiap hari akan tumbuh menjadi mahluk hidup yang indah nan menawan. Sebaliknya, cacian, makian bahkan. Bisa membuat sang tanaman mejadi layu tak bergairah hingga akhirnya mati.  Sama hanya dengan manusia.  Bisa mati terbunuh, fisik dan mentalnya karena kata-kata. Seorang ibu yang baru melahirkan, yang sedang mengalami baby blues , bisa stress karena ucapan saudaranya, kerabatnya, tetangganya. "Kok kamu ASI nya dikit?" Kata orang zaman sekarang sih mom shaming .  Anak yang sedang gemar-gemarnya menggambar, memvisualisasikan imajinasi liarnya, akan redup bahkan mati api semangatnya karena kata-kata orangtuanya. "Ah.. Gambarmu jelek!". Kid shamming ada gak sih?! Supervisor yang tidak mengapresiasi karya koleganya. Iya saya lebih suka kolega daripada menyebut staf. Lebih banyak kritikan menusuk daripada apresiasi. Ya sesekali lah. Juga...