JADI RELAWAN? AH SANGAT MUDAH!
Hidup di tengah-tengah masyarakat sosial yang berbeda denganmu itu sungguh sangat mudah. Saya baru mengalami ini selama enam bulan dan dengan berani mengatakan pernyataan ini. Sangat mudah Ketika kamu kuat dibenci oleh yang tidak senang dengan kehadiran orang baru yang dianggap sok tahu dan mau mengatur. Sangat mudah Ketika kamu bisa terus mencipta topik-topik obrolan dengan orang baru yang baru kamu temui. Sangat mudah ketika kamu memiliki kemampuan untuk tetap tersenyum meski kamu benci pada seseorang. Entah karena masalah pribadi, dia pernah menyakitimu. Misalnya. Sangat mudah Ketika kamu dapat berbaur dengan sekelompok orang yang berjenis kelamin berbeda darimu. Sebagai perempuan atau lelaki terkadang kita sulit melakukannya. Masuk sebuah kelompok baru. Ada perasaan terintimidasi. Tidak hanya perempuan, lelaki pun iya. Sangat mudah Ketika kamu mampu bertahan sendiri, tanpa siapapun. Sia pa pun. I mean, physically ....